Langkah Indonesia di BAMTC 2023 Harus Terhenti di Perempat Final

Langkah Indonesia di BAMTC 2023 Harus Terhenti di Perempat Final
info gambar utama

Indonesia kerap kali memenangkan kejuaraan turnamen badminton di level Internasional. Keberhasilan yang diraih Indonesia di bidang badminton menjadi harapan bagi masyarakat Indonesia untuk selalu meraih kemenangan kerjuaraan turnamen lainnya.

Pada kejuaraan turnamen Badminton Asia Mixed Championships 2023 yang berlangsung pada 14-19 Febuari 2023 di Dubai, Uni Emirat Arab, Indonesia harus terhenti di Perempat Final dan gagal masuk Semi Final setelah kalah melawan tim Korea.

Sebelumnya Indonesia keluar sebagai Juara Grup C setelah mengalahkan tim Libanon, Suriah, Bahrain, dan Thailand. Setelah kemenangan sebagai Juara Grup C, Indonesia memasuki Perempat Final melawan Korea. Pada pertandingan pertama melawan Korea Indonesia menurunkan Chico Aura Dwi Wardoyo sebagai perwakilan tunggal putra, dan kemenangan berhasil diraih oleh tim Indonesia.

10 Pesepak Bola Indonesia yang Pernah Gabung Klub Belgia (Bagian II)

Namun, sayang di pertandingan selanjutnya Putri Kusuma Wardani sebagai perwakilan tunggal putri dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto sebagai perwakilan ganda putra harus mengakui keunggulan dari tim Korea. Tim Korea berhasil berbalik unggul setelah kekalahan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Indonesia mengharapkan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva sebagai perwakilan ganda putri untuk menyamai kedudukan. Namun mereka harus menerima kekalahannya dari pasangan Baek Ha Na/Lee So Hee dengan skor 14-21, 9-21 dalam waktu 42 menit. Kekalahan tim Indonesia membuat Indonesia gagal melangkah ke babak Semi Final.

Pemain yang telah diturunkan tim Indonesia merupakan pemain terbaik Indonesia. Dilihat dari ranking pemain yaitu Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto menduduki ranking satu dunia, Anthony Ginting yang menduduki rangking tiga dunia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva menduduki rangking delapan dunia dan Rinov/Pitha yang menduduki rangking sepuluh dunia

Dengan pemain terbaik yang dimiliki saat ini oleh tim Indonesia, masih belum cukup untuk membawa kemenangan untuk Indonesia. Indonesia menjadi tim pertama yang harus mundur di perempat final.

"Kami mohon maaf belum bisa memberikan prestasi seperti harapan masyarakat Indonesia. Secara umum penampilan para pemain sebenarnya sudah baik. Tetapi performanya masing-masing belum yang terbaik." kata Kabid Binpres PBSI Rionny Mainaky sebagaimana dilansir dari situs Detik.com.

Dicari! Sukarelawan untuk Piala Dunia Bola Basket 2023, Berminat Daftar?

Rionny pun meminta para atletnya untuk lebih bersiap lagi ke depannya.

Kekalahan tim Indonesia ini tentu mengecewakan bagi para pemain maupun masyarakat Indonesia. Kekalahan ini harus menjadi evaluasi besar agar kedepannya Indonesia dapat meraih kemenangan.Harapan kedepannya tim Indonesia dapat kembali bangkit dan memberikan penampilan terbaik pada kejuaraan turnamen selanjutnya.

Setelah pertandingan Badminton Asia Mixed Team Championship 2023 berlangsung, pertandingan beregu terdekat yang akan di ikuti oleh tim Indonesia adalah Piala Sudirman.

Menurut peraturan negara yang lolos ke babak semi final BAMTC 2023 mendapatkan slot untuk mengikuti pertandingan di Piala Sudirman. Walaupun Indonesia gagal memasuki semi final namun bedasarkan rangking dunia yang dimiliki, Indonesia masih ada peluang untuk mendapatkan slot di Piala Sudirman

Piala Sudirman akan diselenggarakan pada 14-21 Mei 2023 di Suzhou, China. Indonesia hanya memenangkan satu kali pertandingan selama 32 tahun penyelenggaraan Piala Sudirman. Tentunya masyarakat Indonesia mengharapkan perkembangan tim Indoensia untuk memenangkan pertadingan Piala Sudirman.

Masyarakat Indonesia menanti kejutan dari pemain Indonesia. Tentu saja pemain harus bekerja lebih keras dan berlatih lebih giat.

Selain dari pemain harapannya PBSI dapat mengevaluasi pertandingan BAMTC 2023 ini untuk memberikan strategi terbaik, dan dapat memaksimalkan potensi dari para pemain agar dapat memenangkan kejuaraan turnamen individu maupun beregu.

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

NV
KO
Tim Editor arrow

Terima kasih telah membaca sampai di sini