22 Stadion Direnovasi Bakal Piala Dunia U-17 di Indonesia, Segini Biayanya

22 Stadion Direnovasi Bakal Piala Dunia U-17 di Indonesia, Segini Biayanya
info gambar utama

Pemerintah bersama dengan Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) saat ini tengah menyiapkan sejumlah stadion yang berpotensi menjadi venue Piala Dunia U-17. Tak hanya Jakarta International Stadium (JIS), tetapi 22 stadion lainnya dikabarkan juga akan direnovasi.

“Pasti kami sekarang menyiapkan seluruh stadion yang berpotensi menjadi venue Piala Dunia U-17. Dari pemerintah juga sedang mempersiapkan 22 stadion yang ada di Indonesia agar ke depan dapat optimal digunakan” kata Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo, dilansir dari Katadata.

Sejauh ini, stadion yang sudah memenuhi standar FIFA, di antaranya Stadion Gelora Bung Karno, Stadion Gelora Bung Tomo, Stadion Manahan, Stadion Jakabaring dan Stadin I Wayan Dipta. Termasuk juga JIS yang sedang disiapkan sebagai opsi venue.

Namun, pemerintah dan PSSI masih menunggu keputusan dari FIFA untuk menentukan pilihan stadion gelaran Piala Dunia U-17. FIFA dikatakan bakal melakukan peninjauan terlebih dahulu pada stadion yang telah disiapkan.

FIFA Tunjuk Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-17, Apa Alasannya?

Biaya renovasi Rp1,9 T

Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengungkapkan bahwa renovasi 22 stadion pilihan venue Piala Dunia U-17 akan membutuhkan biaya hingga Rp1,9 triliun. Menurutnya, renovasi stadion-stadion ini sangat penting karena sepak bola Indonesia mesti punya infrastruktur mumpuni.

Terlebih lagi sepak bola Indonesia disebut ingin mengoperasikan sistem Video Assistant Referee (VAR) untuk membantu wasit dalam pengambilan keputusan selama pertandingan. Teknologi VAR ini akan mulai digunakan di Liga 1 pada Februari 2024.

“Semua dievaluasi Komisi Keamanan Kehandalan Bangunan Gedung. Biaya-biayanya sudah kita evaluasi sudah kita hitung semua, total semua bujet Rp1,9 triliun untuk merenovasi semua 22 stadion,” ungkap Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, dilansir dari Gokepri.com.

Sebagai catatan, renovasi stadion dilakukan karena terdapat kerusakan mulai tingkat ringan hingga berat. Stadion yang menjadi prioritas perbaikan sebagai pilihan venue Piala Dunia U-17 adalah Stadion Kanjuruhan.

Bagaimana konser band Coldplay?

Seperti diketahui, Piala Dunia U-17 direncanakan akan berlangsung pada 10 November hingga 2 Desember 2023. Hal ini bertepatan dengan konser band Coldplay di Stadion Gelora Bung Karno pada 15 November mendatang.

Oleh karena itu, Stadion Gelora Bung Karno memiliki kemungkinan kecil untuk menggelar pembukaan Piala Dunia U-17. Pemerintah selanjutnya membuat pilihan untuk menyiapkan JIS sebagai alternatif pengganti GBK.

“Stadion kita juga, kan, bukan hanya GBK, yang lain ada. Ada JIS. Ada di Manahan, ada Jalak Harupat, banyak, ada di Surabaya Stadion Bung Tomo, stadion kita ini banyak, kok, yang sudah siap,” kata Presiden Jokowi, dikutip dari Kompas.id.

Mengenal Piala Dunia U-17, Ajang Sepak Bola Internasional yang Bakal Digelar di Indonesia

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Jika Anda tertarik untuk membaca tulisan Firdarainy Nuril Izzah lainnya, silakan klik tautan ini arsip artikel Firdarainy Nuril Izzah.

FI
SA
Tim Editor arrow

Terima kasih telah membaca sampai di sini