Ulang Tahun RI, Semua Bayi Bakal Dapat ‘Hadiah’ Imunisasi Ratovirus Gratis

Ulang Tahun RI, Semua Bayi Bakal Dapat ‘Hadiah’ Imunisasi Ratovirus Gratis
info gambar utama

Pemerintah melalui Kementerian Kesehatan akan memberikan imunisasi tetes rotavirus (RV) gratis untuk seluruh bayi dalam rangka memperingati hari kemerdekaan RI yang ke-78 pada 17 Agustus mendatang.

Mengutip laman resmi Kemenkes RI, imunisasi itu diberikan untuk melindungi bayi dari infeksi rotavirus, yang merupakan penyebab utama diare berat pada anak kecil. Vaksin disebut bisa mencegah risiko diare parah hingga 34 persen dan mengurangi risiko kematian akibat diare parah hingga 96 persen pada anak kecil.

Juru Bicara Kemenkes dr. Muhammad Syahril mengungkapkan pemberikan imunisasi RV dalam rangka HUT ke-78 RI akan dilaksanakan secara nasional pada 15 Agustus 2023 di Sulawesi Selatan. Pihaknya menekankan bahwa imunisasi ini menyasar paling cepat pada anak usia dua bulan.

“Sasaran pemberian imunisasi RV dimulai paling cepat pada anak usia 2 bulan (atau bayi yang dilairkan pada tanggal 16 Mei) yang akan diberikan sebanyak 3 dosis dengan jarak 4 minggu antar dosis, dan imunisasi RV dosis terakhir diberikan pada bayi usia 6 bulan 29 hari,” jelas dr. Syahril.

Pentingnya imunisasi RV

Hingga saat ini, diare masih menjadi salah satu penyebab kesakitan dan kematian tertinggi pada bayi. Menurut Indonesian Rotavirus Surveillance Network (IRSN) sekitar 45 persen kasus rawat inap pada balita disebabkan oleh diare cair akut yang disebabkan Rotavirus.

Bahkan, sekitar 9,8 persen kematian pada bayi di bawah 12 bulan dan 4,55 persen kematian pada balita usia 12–59 bulan di Indonesia disebabkan oleh diare. Untuk itu, diperlukan penyelenggaraan imunisasi terpadu dengan lintas program dan sektoral dalam hal tenaga, sarana, dan dana.

Setelah Sulawesi Selatan, pemerintah selanjutnya akan memberikan imunisasi RV secara bertahap di 21 kabupaten/kota di 18 Provinsi dengan sasaran 196.876 bayi. Seluruh kebutuhan vaksin ini dibebankan kepada APBN, sedangkan biaya operasional akan dibebankan juga pada APBD dan sumber lainnya yang tidak meningkat.

Vaksin Canggih Buatan Indonesia Jadi Penjaga Kehidupan Anak-anak Nigeria

Tempat pelayanan imunisasi RV

Imunisasi RV secara gratis dalam rangka HUT ke-78 RI bisa didapatkan di sejumlah tempat pelayanan kesehatan berikut.

  1. Puskesmas
  2. Puskesmas pembantu
  3. Rumah sakit pemerintah atau swasta
  4. Klinik
  5. Praktik dokter mandiri
  6. praktik bidan mandiri
  7. Pos pelayanan imunisasi lain

Di sisi lain, Direktur jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Kemenkes RI, Maxi Rein Pondonuwu menyatakan bahwa imunisasi RV relatif aman dan efektif bagi bayi yang menerimanya.

Seperti yang dilansir dari Pikiranrakyat.com, Selasa (15/8), Maxi menjelaskan beberapa reaksi umum pada bayi sebagai respons imun terhadap vaksin RV, antara lain demam, muntah, diare, dan anak menjadi rewel. Apabila anak terlewat imunisasi RV dari jadwal, menurutnya ini dapat dolengkapi paling lambat sebelum anak berusia 6 bulan.

Terbuka untuk Umum, Masyarakat Bisa Nonton Perayaan HUT ke-78 RI di Monas

Referensi:

Pikiranrakyat.com. Imunisasi RV Nasional 15 Agustus 2023, Catat Tempat Pelayananan dan reaksi Umum yang Mungkin Terjadi pada Bayi. https://deskjabar.pikiran-rakyat.com/gaya-hidup/pr-1136997259/imunisasi-rv-nasional-15-agustus-2023-catat-tempat-pelayanan-dan-reaksi-umum-yang-mungkin-terjadi-pada-bayi?page=2

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Jika Anda tertarik untuk membaca tulisan Firdarainy Nuril Izzah lainnya, silakan klik tautan ini arsip artikel Firdarainy Nuril Izzah.

Terima kasih telah membaca sampai di sini