11 Perusahaan Game Lokal Siap Unjuk Gigi di Ajang Gamescom 2023 Jerman

11 Perusahaan Game Lokal Siap Unjuk Gigi di Ajang Gamescom 2023 Jerman
info gambar utama

Indonesia melalui Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) ikut ambil bagian untuk mempromosikan 11 perusahaan game lokal di ajang Gamescom yang akan dilaksanakan pada 23–27 Agustus 2023 di Koelnmess, Koln, Jerman.

“Potensi dari industri game ini meningkat sangat signifikan dari tahun ke tahun, pelau industri game lokal bisa mengakhiri dominasi developer game dari luar negeri dan memimpin pasar dalam negeri,” kata Menparekraf Sandiaga Uno, dikutip dari laman resmi Kemenparekraf RI.

Menurutnya, generasi pengembang game lokal harus hadir agar Indonesia bisa memimpin pasar dalam negeri. Di sisi lain, ekosistem digital di Indonesia juga harus diperkuat agar dapat mewujudkan hal tersebut.

Games from Indonesia

Deputi Bidang Pemasaran Kemenparekraf Ni Made Ayu Marthini dalam ajang Gamescom kali ini mengatakan pihaknya mengusung tagline “Games from Indonesia” agar bisa bergema di Jerman.

Melalui jargon tersebut, pemerintah ingin menunjukkan kepada dunia bahwa Indonesia bukan hanya market, melainkan juga bisa menjadi pemain di industri game dunia karena memiliki bakat-bakat yang luar biasa.

Sementara itu, Koordinator Fungsi Ekonomi KBRI Berlin Andri Nugroho menyebut pasar game di Jerman merupakan yang terbesar di Eropa. Pada 2024, diperirakan ada 84 miliar euro uang berputar di industri game di Jerman.

Oleh karena itu, pihaknya ingin memanfaatkan potensi dan talent games di Indonesia yang luar biasa. Bukan hanya untuk menawarkan produk, tetapi Indonesia juga akan menjadi bagian dari industri game di Jerman.

Developer Indonesia Bawa Visual Bandara Soekarno-Hatta ke Peta Video Gam X-Plane

Ikuti jejak PUBG Mobile

Menparekraf Sandiaga berharap agar game lokal bisa mengiuti jejak PUBG Mobile. Pihaknya juga ingin agar karya anak bangsa bisa mencapai tingkatan seperti turnamen internasional PUBG Mobil Global Championship (PMCG) 2022 yang lalu.

Dilansir dari Detikinet, Kamis (17/8), Menparekraf Sandiaga mengatakan bahwa industri game bertumbuh cepat, di mana saat ini sudah menctak kontribusi hampir Rp32 triliun di ekonomi Indonesia. Industri ini disebut telah menciptakan banyak peluang dan kesempatan kerja.

Kemenparekraf sendiri dikatakan sudah menyiapkan beberapa program sebagai satu terobosan utnuk mengembangkan ekosistem game dalam negeri. Dengan promosi di ajang internasional seperti Gamescom, pemerintah berupaya agar game lokal bisa berkembang dan naik kelas.

Karakter Game yang Terinspirasi dari Indonesia

Referensi:

Detikinet. Sandiaga Uno Harap Gam Lokal Ikuti Jejak PUBG Mobile. https://inet.detik.com/games-news/d-6504240/sandiaga-uno-harap-game-lokal-ikuti-jejak-pubg-mobile

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Jika Anda tertarik untuk membaca tulisan Firdarainy Nuril Izzah lainnya, silakan klik tautan ini arsip artikel Firdarainy Nuril Izzah.

Terima kasih telah membaca sampai di sini