Tarif LRT Jabodebek Hanya Rp 5.000, Ada Ketentuan yang Wajib Diperhatikan!

Tarif LRT Jabodebek Hanya Rp 5.000, Ada Ketentuan yang Wajib Diperhatikan!
info gambar utama

LRT Jabodebek sudah bisa digunakan masyarakat umum. Untuk saat ini, tarifnya adalah Rp 5.000.

Mulai beroperasinya Lintas Rel Terpadu (LRT) ditandai dengan peresmian moda transportasi tersebut pada Senin (28/8/2023). Acara peresmian digelar di Stasiun LRT Cawang, Jakarta Timur dengan dihadiri oleh Presiden Joko Widodo.

“Hari ini alhamdulillah LRT juga sudah siap dioperasikan, baik yang dari Harjamukti di Cibubur dan dari Bekasi ke Jakarta sepanjang 41,2 kilometer dan menghabiskan anggaran Rp32,6 triliun,” ujar Jokowi seperti dilansir laman resmi Kepresidenan RI.

LRT Jabodebek melayani penumpang di 18 stasiun yang menghubungkan wilayah Jakarta, Depok, dan Bekasi. Untuk rutenya ada dua, yakni Cibubur Line yang menghubungkan Stasiun Harjamukti-Dukuh Atas serta Bekasi Line yang menghubungkan Stasiun Jati Mulya dan Dukuh Atas.

Rute Cibubur Line membentang sejauh 24,3 kilometer dengan 12 stasiun yang dilewati dalam waktu 33 menit. Sedangkan rute Bekasi Line panjangnya 27,3 kilometer, memiliki 14 stasiun, dan bisa ditempuh dengan waktu 35 menit.

Setelah peresmian, masyarakat berbondong-bondong mencoba LRT. Tarif yang diberlakukan hanya Rp 5.000 untuk satu kali perjalanan.

Tertarik ikut mencoba? Tentu saja bisa. Hanya saja, ada ketentuan yang perlu diperhatikan terkait tarif LRT senilai Rp 5.000 ini.

Pertamax Green 95 Resmi Dijual, Semua Kendaraan Bisa Konsumsi?

Info Tarif LRT

Tarif senilI Rp 5.000 saat ini berlaku flat untuk semua rute. Namun, ini adalah harga promo yang hanya akan berlaku hingga September mendatang. Setelahnya, tarif normal akan diberlakukan mulai Oktober.

Seperti moda transportasi lainnya, penumpang dapat membayar menggunakan metode nontunai dengan kartu uang elektronik BRI, BNI, Bank Mandiri, BTN, BCA, dan Bank DKI Jakarta), KMT KAI Commuter, dan Scan QRIS Link Aja, dan KAI PAY. Di samping itu, tiket juga bisa dibeli via aplikasi Access by KAI.

Setelah masa promo selesai, tarif LRT Jabodebek yaitu Rp 5.000 untuk 1 Km pertama dan Rp700 untuk km selanjutnya. Ini sebagaimana diatur dalam Peraturan Menteri Perhubungan Nomor PM 25 Tahun 2023 Tentang Penyelenggaraan Kereta Api Ringan (LRT) Terintegrasi Jabodebek dan Keputusan Menteri Perhubungan Nomor KM 67 tahun 2023 tentang Tarif Angkutan Angkutan Orang dengan Kereta Api Ringan (LRT) Terintegrasi Jabodebek untuk Melaksanakan Kewajiban Pelayanan Publik.

“Pemerintah menetapkan tarif LRT melalui Public Service Obligation (PSO) atau Kewajiban Pelayanan Publik, dengan membiayai selisih dari biaya yang diusulkan oleh operator LRT Jabodebek, agar biayanya lebih terjangkau bagi masyarakat banyak,” ujar Dirjen Perkeretaapian Kemenhub Risal Wasa, sebagaimana diwartakan laman Kemenhub.

Gandeng Perusahaan Afrika, Pertamina Kembangkan Panas Bumi di Kenya

Referensi:

  • https://dephub.go.id/post/read/pemerintah-beri-subsidi-tarif-lrt-jabodebek
  • https://www.presidenri.go.id/siaran-pers/presiden-jokowi-resmikan-lrt-terintegrasi-jabodebek/

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Jika Anda tertarik untuk membaca tulisan A Reza lainnya, silakan klik tautan ini arsip artikel A Reza.

Terima kasih telah membaca sampai di sini