Gunung Marapi Meletus Empat Kali, Ini Pedoman PVMBG yang Perlu Diperhatikan

Gunung Marapi Meletus Empat Kali, Ini Pedoman PVMBG yang Perlu Diperhatikan
info gambar utama

Gunung Marapi merupakan gunung yang aktif dan cukup sering mengeluarkan awan panas yang bahkan hal tersebut pernah memakan korban jiwa. Beberapa peristiwa erupsi Gunung Marapi di tahun 2024 ini sudah terjadi 2 kali, pada tanggal 21 Januari dan 27 Maret 2024.

Pada erupsi pertama di bulan Januari, erupsi Gunung Marapi berkabut dan arah angin ke Timur-Tenggara. Selain itu, erupsi di bulan Januari ini juga terdampak akibat hujan abu vulkanik. Simak rincian terbaru erupsi Gunung Marapi berikut ini.

Cerita Erupsi Gunung Kelud yang Musnahkan Kejahatan di Pulau Jawa

Rincian Terbaru Erupsi Gunung Marapi

Pada Rabu, 27 Maret 2024 telah terjadi kembali erupsi Gunung Marapi sebanyak empat kali sejak dini sampai malam hari.

Erupsi yang terjadi pertama pada pukul 00:13 WIB, abu vulkanik dengan intensitas tebal ke arah barat yang mencapai ketinggian 1.500 meter di atas puncak atau sekitar 4.391 meter di atas permukaan laut. Selain itu, erupsi juga terekam di seismograf dengan amplitudo 9.1 mm dan duarasi 42 detik.

Erupsi kedua terjadi pukul 08:39 WIB dengan tinggi kolom abu yang mencapai 1.500 meter di atas puncak. Pada erupsi kedua ini kolom abu berwarna kelabu tebal yang condong ke arah barat daya dan barat.

Erupsi kedua terjadi pada pukul 11:22 WIB dan pukul 20:54 WIB dengan tinggi kolom abu dan arah yang sama dengan erupsi sebelumnya.

Rekomendasi PVMBG

Erupsi yang terus terjadi di Gunung Marapi, Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) memberikan beberapa rekomendasi yang harus dilakukan masyarakat sekitar Gunung Marapi. Berikut beberapa di antaranya:

  • PVMBG mengimbau masyarakat untuk tidak memasuki dan tidak melakukan kegiatan dalam radius 4.5km dari pusat erupsi (Kawah Verbeek)
  • Masyarakat disarankan untuk selalu mewaspadai potensi ancaman bahaya lahar, terutama di saat musim hujan
  • PVMBG merekomendasikan masyarakat menggunakan masker, pelindung mata dan kulit serta mengamankan saran aair bersih serta rutin membersihkan atap rumah dari abu vulkanik ketika terjadinya hujan abu
  • Terakhir, PVMBG juga mengimbau masyarakat agar tidak menyebarkan berita atau narasi bohong (hoax) dan mnegikuti arahan dari pemerintah daerah.
Erupsi Gunung Marapi dan Kisah Sang Juru Kunci Mbah Maridjan

Koordinasi Antara Pemerintah Daerah dan PVMBG

Dengan adanya erupsi Gunung Marapi, pemerintah melakukan pemantauan perkembangan aktivitas maupun rekomendasi Gunung Marapi melalui aplikasi android Magma Indonesia atau Website Magma Indonesia. Tak hanya pemerintah, masyarakat, instansi terkait lainnya juga dapat memantau erupsi Gunung Marapi tersebut.

Referensi:

  • https://magma.esdm.go.id/v1/gunung-api/informasi-letusan/00a428fc-ec4c-11ee-901d-005056b54356/show
  • https://padek.jawapos.com/sumbar/2364489848/gunung-marapi-telah-erupsi-empat-kali-perhatikan-rekomendasi-pvmbg

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

PN
AS
Tim Editor arrow

Terima kasih telah membaca sampai di sini