Mengenal Mentawai, Pulau di Barat Sumatra yang Dikunjungi Vokalis Red Hot Chili Peppers

Mengenal Mentawai, Pulau di Barat Sumatra yang Dikunjungi Vokalis Red Hot Chili Peppers
info gambar utama

Jagat maya Indonesia sempat dihebohkan beberapa hari belakangan setelah vokalis salah satu band ternama dunia Red Hot Chili Peppers, Anthony Kiedis, diketahui tengah berlibur di salah satu kepulauan yang ada di sisi barat Sumatra, yakni Mentawai.

Dalam postingan yang diunggah oleh akun Instagram pribadi band tersebut, terlihat Anthony Kiedis tengah merokok bersama dua orang masyarakat Mentawai lainnya.

Tak ayal, postingan tersebut dibanjiri oleh berbagai macam komentar dari warganet Indonesia.

Lantas, apakah Kawan sudah mengetahui di mana letak dari Kepulauan Mentawai yang dikunjungi oleh vokalis Red Hot Chili Peppers tersebut?

Menilik Keindahan Pulau Pototoga di Kepulauan Mentawai

Terdiri dari Empat Pulau Utama

Potret Vokalis Red Hot Chili Peppers Bersama Masyarakat Mentawai © Insagram @chilipeppers
info gambar

Secara administratif, Kepulauan Mentawai merupakan salah satu kabupaten yang berada di wilayah Provinsi Sumatra Barat.

Kabupaten Kepulauan Mentawai ini pertama kali berdiri menjadi satu daerah administratif sendiri setelah dimekarkan dari Kabupaten Padang Pariaman pada 1999 silam.

Aturan tentang pemekaran Kabupaten Kepulauan Mentawai ini tercantum dalam Undang-Undang Nomor 49 Tahun 1999.

Seperti namanya, wilayah Kepulauan Mentawai terdiri dari gugusan pulau-pulau yang ada di daerah tersebut.

Meskipun demikian, terdapat empat pulau utama yang dihuni oleh masyarakat Kepulauan Mentawai.

Empat pulau utama yang ada di wilayah kabupaten ini adalah Pulau Siberut, Pulau Sipora, Pulau Pagai Utara, dan Pulau Pagai Selatan.

Ibukota dari Kabupaten Mentawai, yakni Tua Pejat juga berada di salah satu empat pulau utama tersebut, yaitu di Pulau Sipora.

Sama seperti wilayah kepulauan lain yang ada di dunia, sektor pariwisata pantai menjadi salah satu keunggulan utama dari daerah Kepulauan Mentawai.

Bahkan pantai-pantai yang ada di Kepulauan Mentawai juga menjadi alternatif lain yang banyak dikunjungi oleh turis mancanegara, setelah sebelumnya sebagian besar pelancong dari luar negeri mayoritas berkunjung ke Pulau Bali.

Salah satu keunggulan dari pantai-pantai yang ada di Kepulauan Mentawai adalah ombak yang ada di daerah tersebut.

Ombak yang ada di Kepulauan Mentawai ini menjadi daya tarik tersendiri bagi para wisatawan yang berkunjung, khususnya yang menggemari olahraga selancar atau surfing.

Kapurut Sagu, Makanan Pokok dan Camilan Suku Mentawai

Tempat Tinggal Suku Mentawai

Suku Mentawai © Wikimedia Commons/Erisonjkambari
info gambar

Selain terkenal oleh wisata pantainya, Kepulauan Mentawai juga dikenal dengan kekayaan kebudayaannya.

Sebab, kepulauan ini menjadi rumah bagi salah satu kebudayaan tertua yang ada di nusantara, yakni Suku Mentawai.

Suku Mentawai merupakan penduduk mayoritas yang mendiami Kepulauan Mentawai.

Selain suku ini, masyarakat lainnya yang ada di Kepulauan Mentawai berasal dari Suku Minangkabau dan pendatang lainnya yang ada di berbagai daerah Indonesia.

Seperti yang sudah disinggung sebelumnya, Suku Mentawai merupakan salah satu pengusung kebudayaan Proto Melayu yang ada di wilayah barat Indonesia.

Salah satu tradisi dari masyarakat Suku Mentawai yang dikenal oleh khalayak luas adalah Titi.

Titi sendiri merupakan penggunaan tato di sekujur tubuh orang-orang Suku Mentawai yang menggambarkan status dan peran sosialnya di tengah masyarakat.

Kebudayaan Titi ini sudah terancam hampir punah karena sudah mulai jarang dijumpai.

Meskipun demikian, masyarakat Suku Mentawai yang mendiami Pulau Siberut diketahui masih menggunakan dan melestarikan kebudayaan yang satu ini.

Mentawai, Surganya Peselancar yang Kini Semakin Mudah Didatangi

Akses Menuju Mentawai

Akses ke Mentawai © Wikimedia Commons/Rahmatdenas
info gambar

Setelah mengetahui kekayaan alam dan budaya yang ada di Kepulauan Mentawai, informasi berikutnya yang perlu Kawan ketahui adalah akses untuk menuju wilayah tersebut.

Terdapat dua cara yang bisa Kawan tempuh ketika ingin berkunjung ke Kepulauan Mentawai, yakni lewat laut dan udara.

Bagi Kawan yang ingin datang ke Kepulauan Mentawai dengan akses laut, bisa menggunakan kapal dari Padang yang biasanya memakan waktu sepuluh hingga dua belas jam.

Jika ingin menempuh perjalanan lebih singkat, Kawan bisa menggunakan kapal cepat yang berangkat dari Pelabuhan Muaro di Kota Padang.

Biasanya akses yang dibutuhkan untuk mencapai Kepulauan Mentawai dengan kapal cepat ini adalah tiga hingga empat jam.

Kawan juga bisa menggunakan transportasi udara ketika ingin berkunjung ke Kepulauan Mentawai dengan memesan tiket pesawat komersial yang terbang dari Bandara Internasional Minangkabau menuju Bandara Rokot.

Pastikan agar Kawan untuk memperhatikan ramalan cuaca ketika ingin berkunjung ke kepulauan ini, agar perjalanan menuju Mentawai tidak tertunda jadwal keberangkatannya dan bisa berjalan dengan lancar.

Sumber:
- https://indonesia.go.id/kategori/editorial/7519/peselancar-dunia-makin-mudah-kunjungi-pulau-mentawai?lang=1
- https://www.djkn.kemenkeu.go.id/kpknl-padang/baca-artikel/12877/Yuk-Intip-Eksotisnya-Pesona-Pulau-Mentawai.html

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

IA
KO
Tim Editor arrow

Terima kasih telah membaca sampai di sini