Keindahan Laut Marmara, Batas Penengah Wilayah Turki Eropa dan Turki Asia

Keindahan Laut Marmara, Batas Penengah Wilayah Turki Eropa dan Turki Asia
info gambar utama

Laut Marmara terletak di Negara Turki. Laut ini menarik salah satu sebabnya karena menjadi penengah wilayah antara Turki Eropa dan Turki Asia. Sekitar abad 15 Masehi, Laut Marmara menjadi banteng kuat yang melindungi Kota Konstantinopel bersamaan dengan dua kekuatan berupa Selat Bhosporus dan Teluk Tanduk Emas (The Golden Horn).

Berdasarkan informasi dari laman Metereologiaenred , Laut marmara memiliki luas permukaan sekitar 11.350 kilometer persegi dengan kedalaman sekitar 500 meter hingga 1.350 kilometer. Laut marmara bersambung dengan Laut Hitam melewati Selat Bhosporus dan terhubung ke Laut Aegea melewati Dardanelles Pass.

Baca juga: Perlukah Indonesia Bergabung ke Dalam BRICS? Ini Peluang dan Tantangannya

Meski memiliki ciri sebagai laut, Laut Marmara dikatakan tidak memiliki arus laut yang kuat. Meski demikian, laut Marmara memiliki aktivitas seismik sebagai dampak dari gerakan seismic kerak bumi yang terjadi sekitar 2,5 juta tahun silam. Konon, penyebutan Marmara pada laut ini turun temurun berasal dari bahasa Yunani Kuno, yaitu marmer yang bermakna merah tua. Sumber lain seperti dalam laman Ensiklopedia Duniamengatakan bahwa marmara ini berasal dari melimpahnya kandungan marmer dalam laut ini.

Organisasi Hidrografi Internasional menyatakan batas Laut Marmara dalam cakupan wilayah barat dan timur laut. Bagian barat yaitu Batas Selat Dardanella dan Laut Aegea [Sebuah garis bergabung Kum Kale (26 ° 11'E) dan Cape Helles]. Bagian Timur laut menghubungkan Tanjung Rumili dengan Tanjung Anatolia (41 ° 13'N).

Keindahan Laut Marmara

  1. Bentang Indah Istanbul dari Laut Marmara

Istanbul Foto: Pixabay/falco
info gambar

Istanbul merupakan sebuah wilayah di Turki yang dulunya hasil dari pembebasan kota Konstantinopel. Kota ini begitu indah dengan tiga kekuatan dan keindahan maritim berupa Laut Marmara, Selat Bhosporus, dan Teluk Tanduk Emas.

Baca juga: Vaksin Canggih Buatan Indonesia Jadi Penjaga Kehidupan Anak-anak Nigeria

Secara strategis kota Istanbul terletak di barat Selat Bhosporus dan di utara berbatasan dengan Teluk Tanduk Emas. Letaknya yang berada di wilayah laut marmara, menjadikan bentang keindahan Kota Istanbul terpapar untuk memanjakan mata. Apabila pengunjung berkeinginan berwisata di kota Istanbul, maka ada beberapa rekomendasi destinasi seperti Blue Mosque, Hagia Sophia, Grand Bazaar, dan lain-lain.

  1. Berlayar di Selat Bhosporus

Selat Bhosporus Foto:Pixabay/falco
info gambar

Primadona berlayar dekat laut marmara adalah Selat Bhosporus, Kawan. Berdasarkan informasi, Bhosporus ini bermakna “selat bagian dalam” dengan translasi dalam bahasa Turki yaitu Bogazici. Pengunjung dapat menikmati keindahan bentang daratan Anatolia dari sebrang Selat Bhosporus. Terbayang betapa double-double keindahan di wilayah ini.

Selain berlayar di selat Bhosporus, pengunjung juga dapat menikmati keindahan hamparan luas dan sejuknya angina selat ini dengan fasilitas jembatan. Berdasarkan informasi dari laman Hidayatullahada tiga jembatan yang tersedia di selat ini antara lain: Bogaziçi (Bosphorus I), yang menghubungkan Beylerbeyi dan Ortakoy, selesai dibangun pada tahun 1973. Jembatan Fatih Sultan Mehmed (Bosphorus II), yang menghubungkan Anadolu Hisari dan Rumeli Hisari, selesai dibangun pada tahun 1988. Jembatan Yavuz Sultan Selim (Bosphorus III/YSS Bridge), yang menghubungkan Garipce dan Poyrazkoy, selesai dibangun pada tahun 2016.

Baca juga:Setelah Sekian Lama, Belanda Akhirnya Mengakui Kemerdekaan Indonesia Secara Penuh
  1. Teluk Tanduk Emas

Teluk Tanduk Emas Foto:Pixabay/falco
info gambar

Teluk Tanduk Emas atau The Golden Horn merupakan fasilitas keindahan yang menyertai laut marmara. Pada saat peristiwa pembebasan Konstantinopel, teluk ini dipasangi rantai yang besar untuk menghalangi pasukan muslim menembus benteng pertahanan Konstantinopel.

Namun dengan kecerdasan strategi perang Muhammad Al Fatih dan pasukannya, kapal-kapal dilumuri minyak dan diangkut melewati daratan hingga berhasil menembus dan mendarat di Teluk Tanduk Emas. Keindahan Teluk tanduk emas ini dapat dilihat dari Menara Galata ya, Kawan.

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

DA
KO
Tim Editor arrow

Terima kasih telah membaca sampai di sini