Mengenal 5 Stadion Piala Dunia U-17 di Indonesia, Ada Sejarahnya!

Mengenal 5 Stadion Piala Dunia U-17 di Indonesia, Ada Sejarahnya!
info gambar utama

Ajang piala Piala Dunia U-17 menjadi salah satu momen yang paling dinantikan oleh para pecinta sepak bola di seluruh dunia. Pada tahun 2023, Indonesia berkesempatan menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17 untuk pertama kalinya dalam sejarah.

Gelaran Piala Dunia U-17 akan dilangsungkan pada 10 November hingga 2 Desember 2023. Beberapa persiapan pun sudah dilakukan oleh PSSI. Termasuk persiapan stadion yang nantinya akan dipakai untuk pertandingan Piala Dunia U-17. Yuk! intip stadion mana saja yang akan menjadi venue pada Piala Dunia U-17 kali ini.

baca juga: 22 Stadion Direnovasi Bakal Piala Dunia U-17 di Indonesia, Segini Biayanya

Stadion Manahan, Solo

Stadion Manahan Solo menjadi venue semi final dan final Piala Dunia U-17 | sumber foto:vivagoal.com
info gambar

Stadion Manahan Solo telah resmi menjadi venue pertandingan semifinal dan final Piala Dunia U-17 2023. Keputusan ini disampaikan ketum PSSI Erick Thohir saat memberikan keterangan di Solo, Minggu (23/7.2023). Mengutip dari Sport.detik.com

Stadion yang berada di Surakarta bisa menampung sebanyak 25.000 penonton. Stadion ini yang diresmikan pada tanggal 21 Februari 1998 oleh Presiden Republik Indonesia, Soeharto. Nama 'Manahan' sendiri diambil dari nama kelurahan di Kecamatan Banjarsari dan diyakini berasal dari salah satu tokoh, yaitu Ki Ageng Pemanahan.

Selain itu, Stadion Manahan Solo juga memiliki beberapa keistimewaan, seperti dilengkapi rumput berjenis Zoycia Japonica. Jenis rumput yang dinilai lebih mendukung permainan karena lebih tebal sehingga dapat melindungi pemain dari cedera.

Stadion Utama Gelora Bung Karno

Kemegahan Stadion Utama Gelora Bung Karno | sumber foto:olahraganesia.id
info gambar

Meskipun bentor dengan jadwal konser Coldplay GBK tetap diusulkan untuk menjadi salah satu venue pertandingan Piala Dunia U-17. Stadion yang berlokasi di Jakarta Pusat ini memiliki kapasitas penonton sebanyak 88.083 orang.

Nama yang tertera di stadion ini adalah untuk menghormati Presiden pertama Republik Indonesia Ir.Soekarno, yang juga menggagas pembangunan olahraga ini. Stadion ini menjadi saksi penting dari sejumlah pertandingan sepak bola di Indonesia.

Stadion Utama GBK juga menjadi satu-satunya stadion di Asia yang masuk ke dalam 10 besar stadion terbaik di dunia.

baca juga:Wow, Deretan Stadion Keren Ini Akan Berdiri di Indonesia

Stadion Jakabaring, Palembang

Stadion Jakabaring Palembang Siap Sambut Piala dunia U-17 | Sumber foto:republika.co.id
info gambar

Stadion yang terletak di kompleks Jakabaring Sport City kota Palembang juga diusulkan untuk menjadi venue pada gelaran Piala Dunia U-17 mendatang. Stadion yang mempunyai kapasitas 40.000 penonton ini merupakan stadion ketiga terbesar di Indonesia setelah GBK.

Awalnya, Stadion ini mulai dibangun pada 2001 dan selesai pada September 2004. Jika diperhatikan secara cermat terdapat keunikan dari stadion ini, yaitu bentuknya yang menyerupai bentuk perahu. Ternyata bentuk tersebut merupakan implementasi dari kerajaan Buddha di masanya yakni kerajaan Sriwijaya yang dikenal sebagai Negara Maritim pada dahulu kala.

Tidak hanya berfokus pada sepak bola saja, Stadion Jakabaring Palembang juga memiliki 22 fasilitas olahraga bertaraf internasional.

Stadion Si Jalak Harupat

Potret Kompleks di Sekitaran Stadion Si Jalak Harupat | sumber foto:pinterest.com
info gambar

Stadion yang berada di tataran tanah sunda ini juga siap untuk menyambut ajang Piala Dunia U-17. Berlokasi di Soreang Kabupaten Bandung, dengan kapasitas 30.100 penonton. Nama Si Jalak Harupat sendiri diambil dari julukan salah seorang pahlawan nasional dari Bojongsoang, Bandung yaitu Otto Iskandardinata.

Di bangun pada Januari 2023 dan diresmikan pada hari jadi Kabupaten Bandung yang ke 364, tanggal 26 April 2005. Stadion ini juga pernah menjadi venue cabang olahraga sepakbola pada Asian Games 2018.

Fasilitas yang ada di stadion ini juga sangat lengkap, mulai dari jenis rumput zoyzia matrella, fasilitas olahraga di sekitaran kompleks, hingga fasilitas untuk kaum difabel.

Stadion Kapten I Wayan Dipta

Melihat Kemegahan Stadion Kapten I Wayan Dipta | Sumber foto:sport.detik.com
info gambar

Terakhir datang dari Bali, Stadion I Wayan Dipta menjadi stadion dengan kapasitas terkecil diantara stadion lainnya, yang menjadi venue pada gelaran Piala Dunia U-17 nanti.

Nama Stadion Kapten I Wayan Dipta sendiri diambil dari tokoh muda asal Gianyar yakni Dipta yang gigih melawan penjajah dan tewas pada tahun 1946. Kegigihan tersebut membuat masyarakat Gianyar mengabadikan namanya untuk stadion sepak bola.

Meskipun terbilang mungil untuk ukuran stadion lainnya. Ada yang menarik dari stadion ini yaitu adanya Bali United Cafe. Inovasi yang dilakukan Manajemen Bali United memberikan kesan kepada para suporter untuk bisa menyaksikan pertandingan di stadion, namun juga bisa menyaksikannya dari Bali United Cafe yang mengarah langsung ke sisi selatan lapangan.

baca juga: Ada Misi Khusus dari Jokowi untuk Timnas U-17 Indonesia di Piala Dunia U-17 2023, Apa Itu?

Dengan melibatkan stadion-stadion yang ikonik dari berbagai daerah di Indonesia, diharapkan ajang Piala Dunia U-17 di Indonesia bisa menjadi momen yang penuh kenangan dan memberikan dampak positif bagi perkembangan sepak bola tanah air.

sumber referensi:

  • https://www.goal.com/id/berita/pssi-sodorkan-delapan-stadion-ke-fifa-buat-piala-dunia-u-17-2023/bltca1c506b77df2a50
  • https://sport.detik.com/sepakbola/liga-indonesia/d-6837174/pssi-pilih-stadion-manahan-gelar-semifinal--final-piala-dunia-u-17#:~:text=PSSI%20memilih%20Stadion%20Manahan%20di,Piala%20Dunia%20U%2D17%202023.

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

RH
KO
Tim Editor arrow

Terima kasih telah membaca sampai di sini