RI Mau Rajai Perdagangan Lobster, Begini Prospeknya di Pasar Global

RI Mau Rajai Perdagangan Lobster, Begini Prospeknya di Pasar Global
info gambar utama

Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) RI ingin menjadikan Indonesia sebagai rantai pasok lobster di pasar internasional. Berbagai langkah pun mulai dijalankan.

Pada 12 Januari lalu, KKP RI dan Vietnam meresmikan kerja sama pengembangan budidaya lobster di Tanah Air. Sejumlah regulasi dan pertaturan baru juga tengah disiapkan untuk mendorong produktivitas budidaya lobster di dalam negeri. Beberapa di antaranya: aturan penangkapan hingga pengelolaan lobster, kepiting, rajungan, serta patokan terendah benih bening lobster bagi kalangan nelayan.

Di industri perikanan, lobster termasuk barang mewah karena harganya sangat mahal. Meski begitu, sejumlah organisasi memprediksi permintaan pasar global terhadap komoditas ini akan terus melonjak selama 5 tahun ke depan.

Gandeng Vietnam, RI Bersiap Jadi Rantai Pasok Lobster Dunia

Transaksi 12 miliar dolar pada 2028

Perdagangan lobster di dunia meningkat pascapandemi Covid-19. Pertumbuhannya menyentuh 20,6 persen pada kuartal pertama tahun lalu dibandingkan periode yang sama pada 2022. Hewan krustasea ini banyak diburu masyarakat pecinta hidup sehat karena kaya tembaga, fosfor, seng, asam lemak omega 3, magnesium, serta vitamin E dan B12.

Sepanjang 2023, ukuran pasar (market size) lobster secara global mencapai 7,6 miliar dolar AS. Market Data Forecast memperkirakan, transaksi perdagangan lobster bakal menyentuh angka 11,9 miliar dolar AS pada 2028 dengan pertumbuhan (CAGR) 9,2 persen. Lalu, pada 2024—2032, pasar lobster dunia akan menghasilkan 16 miliar dolar AS dengan CAGR 8,3 persen, demikian prediksi IMARC Group.

Indonesia Ternyata Punya 26 Milyar Lobster Bertelur yang Siap Jadi Cuan

Amerika Utara memimpin pasar lobster

Kanada memimpin pasar lobster secara global dengan menyumbang nyaris 58 persen dari total ekspor dunia selama kuartal pertama 2023, FAO melaporkan pada Kamis (17/8/2023). Organisasi Western Rock Lobster ikut menegaskan, Amerika Utara mendominasi produksi lobster dunia saat ini.

Pada Januari 2023, AS mengekspor 1.076 ton lobster segar hidup senilai 22 juta dolar AS ke China. Jika dibandingkan pencapaian pada Januari 2022, jumlah tersebut melonjak 76 persen berdasarkan volume dan 80 persen dari segi nilai. Ekspor lobster AS ke China naik 16 persen selama kuartal pertama menjadi 2.530 ton.

Lobster berduri paling mahal

Di antara semua jenis lobster, lobster berduri nilainya jauh lebih tinggi, terutama dalam keadaan hidup. Lobster berduri termahal berasal dari Karibia dan Florida. Sementara itu, Australia dan Selandia Baru menjadi raja bagi pasar lobster batu hidup, sedangkan lobster karang tropis paling banyak diekspor Vietnam serta beberapa negara di Asia.

Pada 2023, harga eceran rata-rata lobster di pasar internasional mencapai 17,67 dolar AS per pon. Tahun ini, harganya diperkirakan naik sekitar 1 dolar AS, menjadi 18,58 dolar AS per pon, tapi bersifat fluktuatif.

Di Indonesia, harga eceran lobster pada 2024 ditaksir antara 24,39 dolar AS sampai dengan 31,21 dolar AS per kilogram atau Rp406.416,67 sampai Rp520.213,33 per kilogram.

Lobster Baru, Paling Cantik di Dunia dari Indonesia

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Jika Anda tertarik untuk membaca tulisan Afdal Hasan lainnya, silakan klik tautan ini arsip artikel Afdal Hasan.

Terima kasih telah membaca sampai di sini