Manfaatkan SDA, Mahasiswa KKN Tematik Unand 2024 Membuat Gapura dari Bambu

Manfaatkan SDA, Mahasiswa KKN Tematik Unand 2024 Membuat Gapura dari Bambu
info gambar utama

Mahasiswa KKN TEMATIK Universitas Andalas, Kelompok Sikucur Tengah, Kecamatan V Koto Kampung Dalam, Kabupaten Padang Pariaman, membangun gapura dan sudah berhasil ditegakkan dengan bantuan masyarakat setempat.

Pembangunan gapura tersebut sebagai bentuk program kerja Bangun Nagari (BagNag) di Korong Sungai Napa, Kecamatan V koto Kampung Dalam, Kamis, (08/02/2024).

Nagari Sikucur Tengah sendiri memang masih belum memiliki gapura dan plang nama korong atau tanda pintu masuk tersebut. Oleh karena itu, mahasiswa KKN TEMATIK UNAND 2024 merencanakan pembuatan gapura dan plang nama Korong di Nagari Sikucur Tengah agar mengetahui arah jalan masuk Nagari dan lebih menarik.

Dalam program KKN TEMATIK UNAND 2024 kali ini mengedepankan program kerja untuk membangun Nagari, sesuai dengan kebutuhannya. Sebagai salah satu upayanya, mahasiswa KKN TEMATIK UNAND Nagari Sikucur Tengah membantu membuat sekaligus menegakkan gapura " SELAMAT DATANG SIKUCUR TENGAH" sesuai dengan arahan Wali Nagari Sikucur Tengah dan Wali Korong Sungai Napa dalam rangka menyelesaikan Program Kerja Bangun Nagari (BAGNAG) tersebut.

Mahasiswa KKN Tematik Undip Gandeng Kelompok Tani dan Warga Desa Gempol Guna Menuju Desa Wisata
Foto Bersama Mahasiswa KKN TEMATIK UNAND 2024 di depan Gapura
info gambar

Mahasiswa KKN TEMATIK UNAND 2024 Nagari Sikucur Tengah telah membuat bangunan berupa gapura sebagai pembatas jalan sekaligus pembatas antara Nagari Sikucur Tengah dengan Nagari Sikucur Barat. Adapun di dalamnya terdapat 5 korong, yaitu Korong Kampuang (Kp) Tangah Padang, Durian Gadang, Kampung Tanjung, Sungai Napa, dan Kampung Tangah. Kesemuanya ini merupakan hasil yang memuaskan dan sangat berdampak bagi masyarakat sekitar.

Gapura tersebut bisa diartikan sebagai suatu struktur bangunan yang merupakan pintu masuk ataupun gerbang utama ketika menuju ke suatu kawasan atau daerah. Gapura juga berfungsi sebagai petunjuk batas wilayah atau sebagai pintu keluar masuk yang terletak pada dinding pembatas sebuah daerah tertentu. Keberadaan gapura sendiri dapat dikatakan begitu penting bagi suatu Nagari khususnya Nagari Sikucur Tengah, V Koto Kampung Dalam, Kabupaten Padang Pariaman.

Kepala Dusun Jatirejo dan Mahasiswa KKN-PPM UGM Resmikan Lampu Tenaga Surya

Pintu masuk menuju suatu Nagari yang ditandai dengan gapura berperan vital, sebab fungsinya adalah sebagai media penunjuk arah bagi tamu atau udangan yang masuk ke desa. Selain itu, berguna untuk memperjelas jalur masuk utama dan memudahkan para tamu atau pendatang yang akan menuju ke desa tersebut.

Mahasiswa KKN TEMATIK UNAND 2024 membuat gapura dan plang nama Korong dengan bahan utama bambu. Sebab, selain harganya yang terjangkau, bambu juga mudah ditemukan serta memiliki daya guna yang sangat besar bagi masyarakat apabila dimanfaatkan dengan baik.

Gapura ini dibuat dengan kurun waktu kurang lebih 2 minggu, mulai dari tahap design gapura, persiapan bahan (penebangan bambu, memotong, dan mengecat bambu), serta pembuatan tulisan, hingga penegakkan gapuranya.

Gapura yang terbuat dari bahan bambu ini diyakini bisa tahan lama dan memiliki ciri khas tersendiri, yang menunjukkan kekayaan alam di kenagarian tersebut.

H. Etwarman S.T.,M.T, selaku Wali Nagari Sikucur Tengah, dalam sesi wawancara mengungkapkan rasa syukurnya atas hal tersebut.

“Banyak terima kasih atas dibuatnya gapura ini karena memiliki nilai yang baik kepada warga sekitar. Gapura ini juga memudahkan tamu untuk mengunjungi Nagari tersebut, karena masih banyak orang yang tidak mengetahui letak Batasan Nagari ini dikarenakan baru dimekarkan,” ujarnya.

Penulis, sekaligus ketua KKN TEMATIK UNAND 20204 Sikucur Tengah, bersama tim KKN lainnya membuat bangunan pembatas wilayah tersebut didasari atas keluh kesah masyarakat sekitar maupun pendatang. Sebab, masih banyak tamu atau pendatang yang ragu ketika ingin mencari Nagari tersebut, terutama korong-korong di nagari. Hal ini dikarenakan di Nagari Sikucur Tengah ini terdapat 5 Korong yang telah disebutkan di atas.

Mahasiswa KKN Undip Gelar Pelatihan Bijak Menggunakan Media Sosial di Kelurahan Banyumanik

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

WS
KO
Tim Editor arrow

Terima kasih telah membaca sampai di sini