Program Medali Dari Warga, Aksi untuk Bantu Mantan Atlet yang Hidupnya Memprihatinkan

Program Medali Dari Warga, Aksi untuk Bantu Mantan Atlet yang Hidupnya Memprihatinkan
info gambar utama

Sebuah program bernama Medali Dari Warga telah hadir. Lewat program itu, masyarakat bisa berkolaborasi membantu mantan atlet yang hidupnya memprihatinkan.

Program Medali Dari Warga diluncurkan oleh kitabisa.com, sebuah plaform penggalangan dana, kampanye, dan program sosial. Dengan program tersebut, masyarakag dapat bergotong royong membantu para mantan atlet yang membutuhkan.

Hadirnya Medali Dari Warga berangkat dari realita bahwa ada sejumlah mantan atlet Indonesia yang harus melalui masa tuanya dalam kondisi kekurangan. Bantuan dalam program ini pun diberikan sebagai bentuk apresiasi kepada para atlet atas prestasi yang pernah mereka torehkan.

"Ini inisiatif menggalang dukungan masyarakat untuk mengapresiasi atlet yang sudah purna. Kita ikut bangga atlet berprestasi dan kita juga ikut sedih dengan atlet purna yang kondisinya memprihatinkan," ujar CEO Kitabisa.com Alfatih Timur seperti diwartakan laman resmi Kemenpora.

Dengan program Medali Dari Warga, diharapkan para mantan atlet bisa mendapat bantuan untuk menyokong hidupnya setelah pensiun. Bantuan yang terkumpul dapat digunakan sesuai keperluan yang dibutuhkan sang eks atlet.

"Jadi bantuan ini akan diberikan untuk mantan atlet Indonesia, bisa bentuk biaya hidup, biaya pengobatan, atau modal usaha. Kemudian juga bisa untuk bantuan biaya pendidikan atlet muda dan pendidikan anak mantan atlet," lanjut Alfatih Timur.

Program ini mendapat sambutan baik dari Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo. Bahkan Menpora mendorong agar program ini disertai kolaborasi lebih luas.

"Program Medali Dari Warga ini bagus ya. Yang penting ini gerakan yang sangat baik, niatnya baik. Saya kira ini perlu dikolaborasikan dengan banyak stakeholder," ujar Dito.

Kediri Akan Punya Stadion Baru, Desainnya Modern Ala Sepak Bola Eropa

Berkaca dari Kasus Kurnia Meiga

Momen hadirnya Medali Dari Warga bisa dibilang berdekatan dengan ramainya kasus yang membelit Kurnia Meiga Hermansyah. Eks kiper Timnas Indonesia itu diketahui mengalami kesulitam hidup hingga harus menjual sejumlah medalinya.

Apa yang dialami Meiga pun menjadi contoh nyata bahwa atlet yang punya masa kejayaan pun setelahnya bisa mengalami nasib yang berbanding terbalik. Mengingat banyaknya jasa-jasanya bagi negara lewat peran bersama Timnas Indonesia, uluran tangan pun dibutuhkan.

Meiga diketahui menghilang dari pentas sepak bola Tanah Air dalam beberapa tahun terakhir. Apa yang terjadi padanya sempat menjadi tanda tanya, hingga akhirnya kini jelas bahwa eks pemain Arema itu mengalami gangguan penglihatan.

Setelah keputusannya menjual medali demi biaya hidup dan pengobatan ramai diberitakan, Meiga mendapat bantuan dari Ketua Umum PSSI Erick Thohir. Ia mendapat bantuan pengobatan untuk mengatasi masalah matanya.

Terakhir, kabarnya kondisi Meiga sudah membaik. Bantuan lanjutan berupa alat bantu penglihatan pun turut diberikan. Meiga dan Erick juga membuat kesepakatan untuk menjaga asupan makanan demi kelancaran proses pengobatan.

Berawal dari Terjun Gunung, Olahraga Paralayang Kini Jadi Daya Tarik Wisata

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Jika Anda tertarik untuk membaca tulisan A Reza lainnya, silakan klik tautan ini arsip artikel A Reza.

Terima kasih telah membaca sampai di sini