Dari Pabrik Terbesar di Dunia, RI Kirim 5.584 Ton Nikel Sulfat ke China

Dari Pabrik Terbesar di Dunia, RI Kirim 5.584 Ton Nikel Sulfat ke China
info gambar utama

Pabrik nikel sulfat terbesar di dunia milik Indonesia resmi melakukan ekspor perdana pada hari ini, Jumat (16/6/2023). PT Halmahera Persada Lygend (PT HPL), anak usaha PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL), mengirim sebanyak 5.584 ton nikel sulfat yang dikemas dalam 290 kontainer ke China.

Nikel sulfat dari perusahaan yang terletak di Pulau Obi, Halmahera Selatan, Provinsi Maluku Utara itu, akan digunakan sebagai bahan baku produksi baterai litium nikel tinggi. Penggunaan baterai litium ini diperkirakan akan terus meningkat di masa depan, khususnya bagi industri kendaraan listrik.

Direktur Utama NCKL Roy A. Arfandy menerangkan, total pengapalan nikel sulfat ditargetkan mencapai 240.000 ton per tahun, sesuai dengan kapasitas produksi pabrik. Perusahaan pimpinannya saat ini juga tengah melakukan uji coba produksi kobalt sulfat.

“Ke depan, perseroan akan berupaya mengirimkan kurang lebih empat kapal untuk memenuhi target permintaan produksi nikel sulfat,” ujar Roy dalam keterangan tertulis, Jumat (16/6/2023).

Sebentar Lagi, Indonesia Bakal Punya Pabrik Baterai Kendaraan Listrik Terbesar di Dunia

Roy pun mengucapkan apresiasi atas pencapaian ekspor perdana nikel sulfat. Dia menyebut ini sebagai hasil karya Indonesia Timur yang menjadi langkah penting bagi Indonesia untuk menjadi pemain kunci industri baterai kendaraan listrik masa depan.

“Sekaligus menjadi kontributor baru ekspor produk hilir nikel yang dapat menggerakkan pertumbuhan ekonomi regional dan ekonomi nasional,” sambungnya.

Sekilas informasi, PT HPL baru saja meresmikan pengoperasian pabrik nikel sulfat pertama di Indonesia dan terbesar di dunia pada 31 Mei 2023 lalu . Momen bersejarah ini dihadiri dan diresmikan langsung oleh Deputi Bidang Koordinasi Penanaman Modal dan Pertambangan Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Septian Hario Seto.

Indonesia Punya Pabrik Nikel Sulfat Terbesar di Dunia, Apa Manfaat Produknya?

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Jika Anda tertarik untuk membaca tulisan Afdal Hasan lainnya, silakan klik tautan ini arsip artikel Afdal Hasan.

AH
SA
Tim Editor arrow

Terima kasih telah membaca sampai di sini