Singapura Geser Jepang Jadi Pemilik Paspor Terkuat di Dunia, RI Nomor Berapa?

Singapura Geser Jepang Jadi Pemilik Paspor Terkuat di Dunia, RI Nomor Berapa?
info gambar utama

Singapura dinobatkan sebagai pemilik paspor terkuat di dunia, gantikan Jepang yang terus menduduki posisi teratas selama lima tahun. Warga Kota Singa itu dapat berkunjung ke 192 destinasi global tanpa visa, menurut Henley Passport Index Kuartal Ketiga yang dirilis Selasa (18/7/2023).

Paspor Jepang turun ke peringkat 3 dengan 189 tujuan, bersama Austria, Finlandia, Korea Selatan, Luksemburg, Prancis, dan Swedia. Lalu, posisi kedua ditempati oleh Jerman, Italia, dan Spanyol, dengan akses bebas visa ke 190 tujuan.

Peringkat empat diraih oleh Inggris yang naik dua angka setelah turun selama enam tahun terakhir. Di samping itu, Amerika Serikat anjlok lagi dan berada di posisi 8 dengan 186 destinasi bebas visa. Kekuatan paspor dua negara ini terus menurun sejak terakhir kali memegang posisi puncak pada 2014.

Henley & Partners—firma yang mengeluarkan indeks ini—melakukan pemeringkatan berdasarkan data eksklusif dari Asosiasi Pengangkutan Udara Internasional (IATA)—pengelola basis data perjalanan terbesar dan terakurat di dunia. Cara kerjanya, kekuatan paspor 103 negara diurutkan sesuai jumlah destinasi yang dapat diakses tanpa visa.

Ketua Henley & Partners Christian H. Kaelin mengatakan, paspor yang kuat bukan sekadar dokumen perjalanan yang menentukan kebebasan para pelancong, tapi juga memberikan kebebasan finansial yang signifikan dalam hal investasi internasional dan peluang bisnis.

Golden Visa Akan Diterapkan, Bisa Menarik WNA Bertalenta dan Investor

Indonesia naik 7 tingkat dibanding kuartal yang sama tahun lalu

Dalam indeks tersebut, kekuatan paspor Indonesia berada di urutan ke-69 dengan 73 bebas visa bersama Tanzania. Peringkat itu naik 7 tingkat dibanding kuartal ketiga pada tahun lalu, yaitu 76—bersama Kenya, Tanzania, dan Zambia—dengan 72 destinasi bebas visa.

Malaysia yang mendapat peringkat ke-11, memimpin paspor terkuat di kawasan Asia Tenggara setelah Singapura, dengan 180 bebas visa. Kemudian, disusul Brunei (20), Timor Leste (55), dan Thailand (64).

Sementara itu, paspor Indonesia tercatat lebih kuat daripada 5 negara ASEAN lainnya, di antaranya: Filipina (74), Kamboja dan Vietnam (82), Laos (87), serta Myanmar (89).

Dari 103 negara yang tergabung dalam daftar, kelompok tiga terbawah dengan paspor paling lemah di dunia diisi oleh Syria (101), Irak (102), dan Afganistan (103). Masing-masing negara itu memiliki destinasi bebas visa sebanyak 36, 29, dan 27.

Pemerintah Siapkan Paket Wisata Sambut Piala Dunia U-17 dan FIBA

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Jika Anda tertarik untuk membaca tulisan Afdal Hasan lainnya, silakan klik tautan ini arsip artikel Afdal Hasan.

AH
SA
Tim Editor arrow

Terima kasih telah membaca sampai di sini