Rekomendasi 5 Tempat Wisata Alam di Blitar, Bisa Buat Healing!

Rekomendasi 5 Tempat Wisata Alam di Blitar, Bisa Buat Healing!
info gambar utama

Blitar kota yang terletak di selatan provinsi Jawa Timur. Dikenal sebagai Kota Proklamator dan Kota Patri, kota ini juga disebut sebagai Kota Peta (Pembela Tanah Air) Karena pada tahun 1945 terjadi perlawanan terhadap pemerintahan Jepang yang menjadi cikal bakal timbulnya perlawan menuju kemerdekaan di daerah lain.

Namun, Kawan GNFI, perlu tahu selain banyaknya sejarah dari kota ini, Blitar juga merupakan kota yang kaya akan keindahan alamnya. Di sekitar kota terdapat berbagai destinasi wisata alam yang menakjubkan dan menyejukan hati. Berikut adalah rekomendasi wisata alam di Blitar yang patut Kawan kunjungi:

Hutan Pinus Gogoniti

10 Foto Wisata Hutan Pinus Gogoniti: Harga Tiket, Wahana Instagramable
info gambar

Berjalan kaki menyusuri hutan pinus yang tenang atau berpiknik dengan dikelilingi hutan pinus. Hutan Pinus Gogoniti bisa menjadi pilihan Kawan, untuk bisa menghabiskan waktu bersama teman ataupun keluarga.

Udara yang masih sejuk dan suasana asri cocok untuk Kawan, yang ingin melarikan diri dari ramainya pekerjaan kantor di waktu libur mendatang. Tidak hanya hutan saja, hutan pinus Gogoniti juga memiliki sejumlah spot foto yang estetik, sehingga sangat cocok bagi remaja kekinian yang memiliki hobi berburu spot foto.

Dan yang lebih menariknya objek wisata satu ini ialah setiap wisata tidak dipungut biaya sepeserpun ketika memasuki kawasan wisata hutan, pengunjung hanya dikenakan biaya parkir yakni Rp2.000 untuk kendaraan roda, dan Rp5.000 untuk kendaraan roda empat.

baca juga:Pengembangan Baru Kawasan Wisata Borobudur, Makin Apik dengan Berbagai Daya Tarik

Sumber Bon C Karangrejo Garum

Berwisata ke Sumber Bon C Blitar: Tempatnya Sejuk, Ada Tempat Camping dan Wahana Outbound - Jatim Hari Ini
info gambar

Kawan GNFI, bingung mau healing ke mana? mungkin Bon C di Desa Karangrejo bisa jadi tempat yang cocok untuk Kawan, yang ingin refreshing sejenak. Suasana yang sejuk dan kondisi alam yang natural membuat Kawan, bisa menikmati quality time bersama pasangan atau bersama teman.

Aktivitas outdoor seperti camping juga bisa dilakukan di kawasan wisata Bon C ini. Disini juga terdapat aliran air jernih yang mengaliri kolam dengan dipenuhi ikan koi berwarna-warni memberi ketenangan ketika melihatnya. Kapasitas pengunjung juga sengaja dibatasi agar bisa meminimalisir kebisingan di kawasan ini, sehingga bisa menikmati suasana tentramnya alam dengan pemandangan yang syahdu.

Harga tiket untuk masuk kesini juga cukup murah, hanya Rp3.000.

baca juga:Berkunjung ke Maison Weiner, Toko Kue yang Telah Berdiri Sejak Zaman Kompeni

Pantai Umbul Waru Blitar

Pantai yang berlokasi di Ds. Sidomulyo, Kec. Bakung memiliki pemandangan alam yang sangat indah, tapi pantai ini hanya cocok untuk Kawan, yang memiliki jiwa petualang, lantaran medan untuk menuju ke pantai ini bisa dibilang cukup sulit. Ditambah lagi akses jalan hanya bisa ditempuh dengan kendaraan roda dua.

Mengutip dari Jelajahblitar.com daya tarik dari pantai ini bukan terletak di pantainya, melainkan ada air terjun yang langsung turun ke pantai. Lebih tepatnya di batuan karang yang ada di pantai. Selain itu, di atas air terjun terdapat sebuah kolam air alami yang menampung air sungai sebelum turun ke pantai.

Pantai Umbul Waru ini juga tidak bisa dikunjungi ketika air laut pasang, karena pantainya tidak terlalu luas. Ketika air pasang, pantai ini akan hilang ditelan ombak. Kawan, bisa datang di waktu-waktu ketika air pantai sedang surut.

Pantai Tambak Rejo

Pantai Tambakrejo - Harga Tiket Masuk & Spot Foto Terbaru 2023

Pantai Tambakrejo - Harga Tiket Masuk & Spot Foto Terbaru 2023 | sumber foto: sikidang.com

Pantai yang terletak di Desa. Tambak Rejo, Kec. Wonotirto ini menawarkan pesona keindahan alam yang eksotis. Pasir putih yang lembut dan air laut yang jernih menciptakan suasana yang tenang untuk bersantai dan menikmati keindahan matahari terbenam.

Tidak seperti pantai Umbul Waru Tambak Rejo ini banyak dikunjungi wisatawan ketika akhir pekan, tidak hanya dikunjungi wisatawan lokal tetapi dari luar Blitar juga. Untuk jarak dari pusat kota kurang lebih 30 km. Dibutuhkan waktu kurang lebih hampir 1 jam perjalanan karena kondisi jalan yang tidak terlalu luas.

Banyak kegiatan yang bisa Kawan, lakukan di pantai Tambak Rejo ini, seperti bersantai bersama keluarga, memancing, bahkan menikmati aneka kuliner seafood dengan harga yang terjangkau. Untuk harga tiket masuk hanya dikenakan Rp15.000 per orang serta parkir dan retribusi Rp10.000.

Telaga Rambut Monte

Rambut Monte, Telaga Cantik nan Eksotis Berbalut Misteri : Okezone Travel
info gambar

Ingin mengunjungi wisata alam yang berbalut legenda mistis? mungkin wisata ini cocok untuk Kawan, yang ingin melepas penat di akhir pekan.

Telaga Rambut Monte memiliki pemandangan yang menakjubkan, berupa air telaga yang berwarna biru. Di dalamnya terdapat ikan misterius yang diyakini adalah ikan purba. Tidak hanya itu, yang menjadi daya tarik dari wisata alam Rambut Monte, lokasinya yang berada di tengah hutan menjadikan objek wisata ini begitu sejuk. Jauh dari polusi dan memiliki suasana yang sangat tenang.

Untuk bisa menikmati keindahan alam Rambut Monte dapat dinikmati dengan biaya yang terjangkau, dengan harga tiket masuk Rp5.000 per orang, dan harga parkir Rp.5.000 untuk kendaraan roda dua , RP10.000 untuk kendaraan roda empat.

baca juga:Menikmati Keindahan Palutungan Kuningan, Primadona Wisata Alam di Kaki Gunung Ceremai

Itulah lima rekomendasi tempat wisata alam di Blitar yang dapat Kawan kunjungi di akhir pekan nanti. Kamu berminat berkunjung ke mana?


Referensi: Jelajahblitar.co

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

RH
KO
Tim Editor arrow

Terima kasih telah membaca sampai di sini