Lintas Jurusan Saat Kuliah? Ini Dia Tips Belajar Efektifnya!

Lintas Jurusan Saat Kuliah? Ini Dia Tips Belajar Efektifnya!
info gambar utama

Lintas Jurusan atau biasa disebut dengan linjur, kerap menjadi pilihan yang diambil oleh beberapa orang yang akan melanjutkan studinya ke jenjang yang lebih tinggi. Tak sedikit orang yang memberanikan diri untuk melakukan linjur saat mendaftar kuliah, karena banyak sekali persiapan yang harus dilakukan.

Lintas jurusan awalnya memang tidak mudah dilakukan, tetapi Kawan GNFI yang melakukan linjur harus yakin dengan kemampuan diri sendiri, serta selalu konsisten dan efektif dalam belajar sehingga dapat menguasai materi dengan sangat baik. Berikut ini tips belajar untuk Kawan GNFI yang memutuskan untuk linjur saat kuliah nanti. Ayo, Langsung scroll ke bawah, ya!

Budaya Patungan Masyarakat Manggarai NTT Demi Biayai Kuliah

1. Bulatkan Tekad dan Keinginan

Keinginan serta tekad yang kuat harus membara| Foto: pixabay.com
info gambar

Yang paling pertama kali dilakukan saat ada pemikiran untuk linjur adalah dengan membulatkan tekad dan keinginan yang jelas. Pemikiran jangka panjang maupun pendek juga diperlukan, sehingga akan membuat tujuan dan harapan kedepannya dapat dilakukan dengan terencana dan hati-hati.

2. Hilangkan Rasa Malas

Belajarlah dengan sangat rajin sampai malas tidak berani datang|foto: pixabay.com
info gambar

Tekad dan keinginan saja belum dapat dikatakan cukup. Kawan GNFI tentunya harus rajin belajar dengan sangat giat dan mulai berhenti untuk menunda-nunda setiap rencana dan pekerjaan yang akan dilakukan hanya karena malas. Berikan motivasi pada diri sendiri agar tetap fokus dengan tujuan.

3. Buatlah Jadwal Belajar dan Rancangan Belajar

Atur waktu untuk belajar, istirahat dan bermain |Foto: pixabay.com
info gambar

Dengan adanya jadwal belajar, akan mempermudahmu untuk mengatur waktu. Setiap waktu sangat berharga, mulailah untuk mengatur waktu belajar dan jangan lupa atur waktu untuk beristirahat dan bermain sebagai bentuk refreshing.

Sedangkan untuk rancangan belajar, berguna sebagai patokan tentang cara untuk belajar, bisa dengan membeli buku, pergi ke perpustakaan, menonton tutorial di YouTube, dan masih banyak lagi.

4. Kenali Minat dan Bakat

Cari tahu hal yang sering dilakukan dan dapat membuat bahagia |Foto: pixabay.com
info gambar

Jika kamu ingin mendaftar kuliah sesuai dengan hobi dan kesukaan, diperlukan untuk mengenali minat dan bakat sebelumnya. Itu akan memudahkan ke mana arah dan tujuan saat akan mendaftar kuliah nanti. Kemudian asah dan perdalam keahlian yang dimiliki. Apabila kamu belum menemukan skill dalam diri, asalkan ada motivasi dan keinginan untuk tertarik, maka berusahalah dengan sebaik mungkin.

Inilah 5 Universitas Terbaik di Bandung, Berminat Kuliah di Sana?

5. Tentukan Jurusan yang Akan Dipilih

Mencari tahu jurusan yang akan dipilih sesuai dengan minat |Foto: unsplash.com
info gambar

Pilihlah jurusan kuliah dengan tepat, jelas, dan tidak terburu-buru, agar tidak menyesal di kemudian hari. Kenali secara mendalam tentang jurusan yang akan dipilih nanti. Pikirkan bagaimana prospek kerja dan kemudahan mendaftar pekerjaan di masa depan.

Namun, bila kamu sudah telanjur masuk ke satu jurusan dan merasa 'salah tempat', jangan khawatir. Banyak orang juga mengalami hal ini. Sebetulnya, bidang pekerjaanmu juga tidak hanya ditentukan dari mana program studi yang kamu tekuni, kok.

6. Pelajari Materi yang Sesuai dengan Jurusan

Cari tahu tentang semua jenis pembelajaran yang terkait |Foto: unsplash.com
info gambar

Perlunya pemahaman tentang materi yang akan dipelajari nanti. Kawan GNFI dapat mencari tahu apa saja materi yang akan dipelajari nanti. Mulailah belajar tentang materi jurusan secara garis besar, dan apa saja yang mendasar yang perlu diketahui. Serta kamu juga dapat mencari tahu peralatan, perlengkapan atau apa saja yang berkaitan dengan jurusan yang akan kamu pilih.

7. Latihan soal dan Mempraktikkan

Mengerjakan latihan soal try out dan soal lainnya |Foto: unsplash.com
info gambar

Setelah mengetahui tentang materi apa saja yang akan muncul, Kawan GNFI dapat mencoba untuk mengerjakan latihan soal dari buku ataupun dari internet.

Dengan mengisi soal-soal latihan disertai dengan penjelasan jawaban, kamu akan bisa mengukur tingkat pemahaman akan materi jurusan. Selain itu juga, kamu dapat mempraktikkan hal-hal lain yang sesuai dengan jurusan, seperti melukis untuk jurusan Seni dan lainnya.

6 Kelebihan Universitas Swasta yang Bisa Didapatkan Saat Kuliah

8. Belajar dari Teman atau Kakak kelas

Saling sharing untuk mengetahui kekurangan |Foto: unsplash.com
info gambar

Carilah teman atau kakak kelas yang sudah berada di jurusan yang akan Kawan GNFI pilih, mintalah semua informasi terkait dengan apa yang akan diperlukan. Selain itu juga, kamu dapat belajar dan mengikuti beberapa kegiatan untuk menambah ilmu dan pengetahuan.

Itu tadi tips belajar yang GNFI sudah persiapkan untuk Kawan GNFI yang memutuskan untuk linjur saat kuliah nanti. Semoga bermanfaat, ya!

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

SD
KO
Tim Editor arrow

Terima kasih telah membaca sampai di sini