5 Wisata Air Terjun Tersembunyi dan Unik di Blitar

5 Wisata Air Terjun Tersembunyi dan Unik di Blitar
info gambar utama

Wisata alam di Blitar, tidak pernah membosankan mata. Berbagai macam wisata alam hadir di sisi daerah Blitar. Mulai dari pantai, gunung, sungai, perkebunan, maupun air terjun yang dapat dikunjungi oleh para wisatawan.

Air Terjun merupakan wisata alam yang masih alami dan tersembunyi di Blitar. Air segar yang turun langsung dari atas tebing, menjadi keindahan dan daya Tarik tersendiri bagi para wisatawan. Menariknya saat ini masih banyak air terjun yang masih sepi akan pengunjung, sehingga dapat menjadi tempat santai dari keramaian manusia-manusia yang ada.

Jadi, air terjun apa saja yang ada di Blitar? Yuk, simak artikel di bawah ini

RI Pamer Keindahan Alam dan Budaya di Pameran Pariwisata Terbesar di Swedia

1. Air terjun Grenjeng

Air Terjun Grenjeng, wisata yang masih tersembunyi keberadaanya. Lokasi yang masih sulit untuk digapai menjadikan wisata ini belum bagus untuk dikunjungi. Memiliki ketinggian tebing sekitar 20 meter dan dibawahnya terdapat kolam yang menampung air dari atas.

Kedalaman dari kolam sekitar 2 meter dan mempunyai warna hijau pada permukaan kolam. Air Terjun Grenjeng tidak cocok jika dikunjungi saat musim hujan, berpotensi banjir besar. Sekarang pemerintah sudah memperhatikan jalanan untuk menuju lokasi guna menarik perhatian pengunjung untuk berwisata di Air Terjun Grenjeng.

Lokasi Air Terjun Grenjeng di Ds. Balarejo, Kec. Panggungrejo, Kab. Blitar, Prov Jawa Timur.

2. Air Terjun Tirto Galuh

Air Terjun Tirto Galuh wisata air terjun yang cukup unik di Blitar. Area tebing terdapat gelombang-gelombang membentuk palung yang diakibatkan oleh percikan air yang sudah ada sejak lama, sehingga memunculkan kolam-kolam kecil. Tetapi sebaiknya berhati-hati jika ingin melewati area pinggir kolam yang cukup licin.

Suasana yang masih alami membuat orang-orang banyak yang mengunjungi Air Terjun Tirto Galuh. Jika kawan ingin liburan akses menuju cukup mudah, akan tetapi harus berjalan kaki jika menuju area air terjun.

Lokasi Air Terjun Tirto Galuh di Ds. Sidomulyo, Kec. Bakung utara, Kab. Blitar, Prov Jawa Timur.

Pemerintah Jepang Beri Penghargaan Kepada Tiga Tokoh Indonesia, Siapa Saja?

3. Air Terjun Jurug Bening

Air Terjun Jurug Bening berada pada lokasi yang sedikit lebih sulit, hal yang mendasari kesulitan ialah terdapat area persawahan di atas Air Terjun. Kawan harus kuat berjalan menyusuri jalan bertapak, area bukit yang sempit, dan juga licin jika ingin mengunjungi area air terjun.

Kesulitan yang ada saat menempuh Air Terjun Jurug Bening akan terbayarkan dengan tebing hitam yang membelah air. Tempat yang masih asri menjadikan nilai tambah untuk menikmati kesejukan air yang terjaga kealamiannya.

Lokasi Air Terjun Jurug Bening di Dusun Sumberdadi, Ds. Purworejo, Kec. Wates, Kab. Blitar, Prov Jawa Timur.

4. Air Terjun Lawean Kawisari

Terdapat pada area perkebunan Kopi Kawisari. Air Terjun Lawean Kawisari mempunyai akses yang cukup sulit untuk ditempuh, serta dikelilingi hutan yang masih rimbun dan banyaknya bebatuan licin dijalan menjadi tantangan tersendiri saat menempuh Air Terjun Lawean Kawisari.

Memiliki pemandangan seperti tirai dimana air terjun tertutup daun – daun yang rindang terlihat sangat eksotis. Namun, kawan disarankan untuk tidak berada di bawah air terjun maupun berenang, karena batu yang rapuh dan air yang cukup deras saat turun ke bawah.

Lokasi Air Terjun Jurug Bening di Perkebunan Kopi Kawisari, Ds. Semen, Kec. Gandusari, Kab. Blitar, Prov. Jawa Timur.

Indonesia Siap Berangkatkan Kapal Rumah Sakit ke Palestina. Bagaimana Kemampuannya?

5. Air Terjun Umbul Waru

Berbeda dari kebanyakan air terjun yang ada, Umbul Waru mempunyai keunikasikan tersendiri karena bermuara langsung menuju lautan lepas. Kelebihan Air Terjun Umbul Waru dari yang lain ialah berdampingan langsung dengan pantai Umbul Waru. Mempunyai air biru jernih menambah kesan segar saat melihatnya.

Namun sangat disayangkan akses menuju yang sedikit sulit dan kurangnya fasilitas saat menuju lokasi Air Terjun Umbul Waru. Sehingga pengunjung yang menuju air terjun dan pantai ini tidak telalu ramai, meski pemandangan yang ditampilkan memukau sekali.

Lokasi Air Terjun Umbul Waru di Ds. Sidomulyo, Kec. Bakung, Kab. Blitar, Prov. Jawa Timur.

Banyaknya potensi air terjun yang belum dimaksimalkan oleh pemerintah setempat menjadi kelemahan yang harus diperbaiki. Memperbaharui akses menuju ke tempat wisata juga harus diselesaikan. Meskin banyaknya hal yang belum diperbaiki tidak menutup bahwa keindahan air terjun di Blitar tidak ada duanya. Yuk, Kawan, mari berkunjung ke Blitar!

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

RK
KO
Tim Editor arrow

Terima kasih telah membaca sampai di sini