SMAK Immanuel Pontianak Menjadi Sekolah Terbaik Kategori SMA di kompetisi Duta GESID 2023

SMAK Immanuel Pontianak Menjadi Sekolah Terbaik Kategori SMA di kompetisi Duta GESID 2023
info gambar utama

Kubu Raya (30 Januari 2024). Program Generasi Sehat Indonesia (GESID) adalah inisiatif Danone Indonesia bersama FEMA IPB dan BKKBN yang berfokus pada isu stunting dan anemia yang masih tergolong tinggi di Indonesia.

Tahun 2023, Danone Indonesia bermitra dengan AIESEC in Indonesia untuk pelaksanaannya di 8 wilayah, yaitu Medan, Padang, Pontianak dan Kubu Raya, Makassar, Sumedang, Semarang, Malang, dan Jember. Acara ini diikuti oleh 115 sekolah dengan total 1402 Duta. Para Duta GESID yang direkrut bertugas untuk mengedukasi teman sebayanya, siswa SMP, SMA, dan mahasiswa dengan fokus pada pilar Aku Peduli, Aku Sehat, dan Aku Bertanggung Jawab.

Rizki Pohan, Health and Nutrition Senior Manager Danone Indonesia mengatakan, “Sejalan dengan fokus pemerintah, Danone Indonesia melalui Danone Impact Journey di pilar Kesehatan (Health), meluncurkan program GESID atau Generasi Sehat Indonesia dengan kolaborasi bersama FEMA IPB dan BKKBN, yang mengintegrasikan berbagai elemen sebagai langkah pencegahan anemia, stunting, dan perkawinan usia anak untuk membantu pemerintah mewujudkan penurunan stunting sebesar 14% pada 2024. Sejak 2021 hingga akhir 2023, program GESID berhasil menyasar 441 SMP dan SMA, 4.023 duta GESID, 600 volunteer mahasiswa, >60.000 siswa-siswi.”

Program GESID 2023 Latih Kemampuan Teknis dan Nonteknis tentang Kampanye Kesehatan

Program GESID 2023 di Pontianak dan Kubu Raya dilaksanakan oleh total 11 sekolah, dengan detail 7 sekolah di Kubu Raya dan 4 sekolah di Pontianak. Adapun salah satunya adalah Sekolah Menengah Atas Kristen (SMAK) Immanuel Pontianak.

Tim SMAK Immanuel Pontianak beranggotakan 16 Duta GESID yang terdiri dari siswa kelas 10—12, dengan pendampingan oleh 2 guru. Tidak hanya dibekali materi secara daring, para Duta GESID juga melatih kemampuan teknis dan nonteknis mereka dengan melakukan kegiatan implementasi guna menyampaikan materi yang didapat dari program ke teman sebaya di sekolah.

Tomorrowland 4.0, AIESEC in UGM Memampukan Pemuda Membangun Masa Depan Berkelanjutan

SMAK Immanuel berhasil mengimplementasikan materi Training of Trainers (ToT) terkait kampanye kesehatan. Hal ini dimulai dari membuat media informatif, postingan interaktif di media sosial dan video interaktif, hingga menyelenggarakan webinar tentang isu-isu kesehatan, khususnya tentang pencegahan stunting dan anemia. Program itu dijalankan selama periode September hingga Desember 2023.

Pencapaian yang diraih oleh Duta GESID SMAK Immanuel tentu tidak terlepas dari dukungan sekolah. “Masuknya program Generasi Sehat Indonesia (GESID) ke SMAK Immanuel Pontianak sangat membantu sekolah untuk menerapkan pola hidup sehat bagi siswa-siswi kami, mulai dari pola makan yang sehat sampai dengan kesehatan reproduksi remaja. Kami berharap siswa-siswi kami dapat meraih cita-cita mereka dengan sehat dan penuh gemilang. Karena, mereka adalah remaja yang menjadi generasi penerus bangsa,” ujar Kepala Sekolah SMAK Immanuel, Annes, S.Pd, M.M.

SMAK Immanuel Pontianak sangat mendukung kegiatan GESID. Hal ini terlihat dari aksi mereka dalam melakukan setiap event GESID, yang mana sekolah selalu memberikan waktu dan tempat. Ditambah lagi dengan ditunjuknya guru untuk mendampingi serta mengarahkan mereka untuk melakukan setiap kegiatan GESID agar mampu memperoleh hasil terbaik.

Duta GESID akan membagikan ilmu yang didapatkan di setiap kegiatan GESID kepada teman-teman yang lain agar tercipta remaja generasi penerus bangsa yang sehat, unggul, dan berkarakter.

Duta GESID SMAK Immanuel Latih Leadership dan Public Speaking

Duta GESID SMA Kristen Immanuel melakukan kegiatan webinar dan edukasi teman sebaya untuk mengedukasi teman teman siswa SMA Kristen Immanuel tentang materi modul GESID serta leadership dan public speaking skills.

Memberdayakan Pemuda di Indonesia Melalui AIESEC Future Leaders 2023 Bersama AIESEC in UGM

“Banyak suka maupun duka dalam aksi Duta GESID di sekolah, namun mereka pantang menyerah. Tugas-tugas sekolah pun tidak menghalangi mereka untuk terus berjuang. Dari situlah mereka mampu dalam mengatur waktu dan lebih memahami pentingnya kesehatan bagi remaja. Program baik ini akan kami lanjutkan untuk setiap generasi di sekolah kami. Sekali lagi, terima kasih buat Danone Indonesia dengan program GESID-nya. Semoga selalu bertambah duta-duta GESID dalam menciptakan generasi penerus bangsa yang sehat”, tambah Annes, yang turut bangga atas pencapaian siswa-siswinya.

Genesis Zefranca dan Calvin, perwakilan Duta GESID SMA Kristen Immanuel, turut membagikan pengalamannya.

“Sepanjang mengikuti kegiatan GESID 2023 ini, banyak pengalaman yang bermanfaat bagi diri sendiri, tim, dan juga lingkungan sekolah. Melalui GESID 2023, kami bisa belajar berkomunikasi yang baik dengan teman sebaya. Dalam tim, kami belajar untuk bekerjasama dengan kompak dan mengutamakan diskusi pada setiap rintangan yang kami temukan. Tujuan kami sama, mengedukasi teman-teman SMAK Immanuel Pontianak mengenai dampak stunting dan anemia. Kami menuangkan beragam ide yang kreatif dan menarik dalam metode edukasi agar terlihat menyenangkan dan menarik bagi teman-teman, mulai dari mendesain flyer, membuat media informatif dalam wujud yang menarik seperti jar, hingga membuat drama mengenai perkawinan usia anak hingga memenangkan National Competition 2023,” kata mereka dengan semangat.

Media Informasi yang Inovatif

Media informatif yang berisikan materi dari modul duta GESID serta leadership dan public speaking skills ditulis dan dikreasikan dengan kertas origami. Media informatif ini kemudian diletakkan di berbagai sudut di sekolah sehingga siswa di sekolah dapat membacanya.

“Saya melihat dampak positif yang telah dihasilkan oleh Program GESID di SMAK Immanuel, salah satunya menciptakan lingkungan pendidikan yang lebih inovatif dan responsif terhadap tuntutan zaman. Sebagai contoh, tim kami telah berhasil memaksimalkan kegiatan GESID melalui berbagai inisiatif inovatif yang melibatkan siswa-siswi dalam berbagai proyek kolaboratif menggunakan platform daring. Kegiatan seminar daring, poster, akun sosmed dan mengunggah konten edukatif, serta acara-acara inovatif lainnya adalah cara kami mengedukasi teman sebaya di wilayah sekolah,” tambah Calvin.

Tujuan program GESID adalah agar para siswa menjadi lebih menyadari dampak dari stunting dan anemia, serta memahami lebih dalam topik gizi, kesehatan, hingga lingkungan melalui Duta GESID.

Mengintip Keseruan Acara Youth Today X Global Talent (GTa) AIESEC in UNEJ

“GESID is a purposeful project. Duta GESID dibimbing untuk membuat impact kepada teman sebaya lewat buku Panduan GESID. Melalui GESID para duta juga bisa memperluas koneksi dengan Duta GESID nasional yang tersebar di delapan wilayah di Indonesia. SMA Kristen Immanuel adalah salah satu sekolah yang giat banget, saya harap skills yang telah duta dapatkan melalui GESID bisa terus diasah dan terus disebarkan kepada orang banyak. SMAKIM deserve to be the best school of GESID 2023, enjoy the trip,” KATA Aqilah Fakhirah, Regional Coordinator Region untuk Kubu Raya-Pontianak.

GESID diharapkan terus melahirkan banyak Duta yang inspiratif untuk mengedukasi teman sebaya dan orang-orang di sekitarnya lewat pendekatan yang kreatif dan inovatif. Tak hanya itu, mereka juga dapat menjadi aktor edukasi antarteman sebaya yang mampu membantu Indonesia untuk menjadi generasi yang sehat, unggul, dan berkarakter dalam menyongsong Generasi Emas 2045.

Cek berita, artikel, dan konten yang lain di Google News

Artikel ini dibuat oleh Kawan GNFI, dengan mematuhi aturan menulis di GNFI. Isi artikel ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis. Laporkan tulisan.

AI
KO
Tim Editor arrow

Terima kasih telah membaca sampai di sini